MENGISI P2KB MELALUI SIPORLIN IBI UNTUK PERPANJANGAN STR BIDAN

CPD (Continuing Professional Development) atau sering disebut P2KB (Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) merupakan proses pengembangan keprofesian yang meliputi berbagai kegiatan yang dilakukan seseorang dalam kapasitasnya sebagai Bidan, guna mempertahankan dan meningkatkan profesionalismenya sesuai standar kompetensi yang ditetapkan.

Setelah mendapatkan akun yang bisa dipelajari pada siporlin, maka kalian bisa login dan masuk pada private area



Petunjuk Teknis P2KB Anggota

Berikut ini akan dijelaskan langkah - langkah P2KB yang harus dilakukan oleh anggota organisasi dalam melakukan aktifitas dokumentasi pada aplikasi P2KB IBI.

Langkah 1Permohonan Melakukan P2KB

Anggota organisasi yang akan melakukan pencatatan kegiatan P2KB diwajibkan melakukan permohonan melakukan pencatatan kegiatan P2KB yang telah disediakan dalam fasilitas PRIVATE AREA > P2KB > Permohonan Melakukan P2KB. Selanjutnya Tim P2KB wilayah akan memeriksa kebenaran data permohonan dan STR terakhir yang diisikan dan kemudian memberikan persetujuan untuk dapat mulai melakukan pencatatan kegiatan P2KB.

Langkah 2Pencatatan kegiatan P2KB pada borang pengisian
Anggota organisasi melakukan pencatatan kegiatan P2KB dalam fasilitas PRIVATE AREA > P2KB > Borang Pengisian . Dalam fasilitas ini anggota telah disediakan daftar kegiatan beserta sistem perolehan nilai SKP untuk setiap kegiatan. Hasil dari pencatatan dapat dilihat pada Buku Log dan Dashboard P2KB untuk memudahkan anggota dalam melakukan kontrol terhadap kegiatan yang akan dicatat.
Langkah 3Pengelolaan buku log kegiatan P2KB
Buku log anggota dalam fasilitas PRIVATE AREA > P2KB > Buku Log merupakan hasil dari pencatatan yang dilakukan pada fasilitas PRIVATE AREA > P2KB > Borang Pengisian. Buku log ini berguna untuk memonitoring pencatatan kegiatan P2KB serta hasil evaluasi yang telah dilakukan oleh Tim P2KB wilayah. Sistem penyajian data dikelompokkan setiap tahunnya berdasarkan data STR yang telah diisikan dalam fasilitas sebelumnya.
Langkah 4Pengelolaan dokumen persyaratan
Untuk memenuhi persyaratan evaluasi kegiatan anggota maka disediakan fasilitas PRIVATE AREA > P2KB > Dokumen Persyaratan. Fasilitas ini berguna untuk melampirkan dokumen persyaratan yang dibutuhkan oleh Tim P2KB dan Komisi P2KB sebagai parameter dalam menentukan hasil evaluasi kegiatan P2KB anggota. Dokumen persyaratan yang dimaksud antara lain adalah surat pengantar dari IBI Cabang, Dokumen keterangan kesehatan, dan dokumen dari komisi etik bila ada.
Langkah 5Rangkuman Penilaian P2KB
Hasil dari pencatatan kegiatan P2KB anggota dapat dilihat difasilitas PRIVATE AREA > P2KB > Rangkuman Penilaian P2KB. Fasilitas ini memberikan rangkuman laporan kegiatan P2KB anggota dalam periode STR yang telah dicatatkan serta memberikan fasilitas untuk melakukan pengajuan evaluasi guna memberikan notifikasi kepada Komisi P2KB untuk segera melakukan evaluasi terhadap tahun kegiatan yang diajukan.

Daftar Permohonan Melakukan P2KB



Fasilitas permohonan untuk melakukan P2KB ini digunakan sebagai batasan dalam melakukan pencatatan kegiatan P2KB yang dikelompokkan berdasarkan tahun periode selama 5 tahun.

Untuk memulai pencatatan kegiatan P2KB maka permohonan untuk melakukan P2KB ini wajib diisi sesuai dengan data STR terakhir yang berlaku dan selanjutnya akan di setujui oleh Tim Wilayah tempat anda tinggal.

Setiap perubahan permohonan untuk melakukan P2KB akan dievaluasi kembali oleh Tim P2KB wilayah.

Borang Pengisian

No.Nama KegiatanRanah
1.Memberi Pelayanan Keluarga Berencana ( KB baru dan KB ulang)A. Praktik Profesi/Pelayanan KebidananInput
3.Memberikan Pelayanan Kesehatan Reproduksi (Pemeriksaan IVA, pengambilan sediaan papsmear dan imunisasi calon pengantin)A. Praktik Profesi/Pelayanan KebidananInput
5.Memberikan pelayanan pada ibu HamilA. Praktik Profesi/Pelayanan KebidananInput
7.Memberikan pelayanan penanganan awal ke gawat daruratan maternal neonatal /tindakan kebidananA. Praktik Profesi/Pelayanan KebidananInput
9.Pelatihan (course)B. Pendidikan BerkelanjutanInput
11.Simposium / Seminar / WorkshopB. Pendidikan BerkelanjutanInput
13.Bidan KoordinatorC. Pengabdian MasyarakatInput
15.Fasilitator bidan delimaC. Pengabdian MasyarakatInput
17.Kepanitiaan / Kepengurusan ( Terkait dgn pelayanan kebidanan/kesehatan)C. Pengabdian MasyarakatInput
19.Mendapat penghargaanC. Pengabdian MasyarakatInput
21.Penyuluhan Kesehatan MasyarakatC. Pengabdian MasyarakatInput
23.Tim Audit Maternal PerinatalC. Pengabdian MasyarakatInput
25.Tim Penilai Jabatan FungsionalC. Pengabdian MasyarakatInput
27.Membimbing (CI) dan Menguji Praktik Klinik KebidananD. Pengembangan ProfesiInput
29.Mengajar sebagai dosen tetap di pendidikan kebidananD. Pengembangan ProfesiInput
31.Menguji Mahasiswa ( Laporan Tugas Akhir/skripsi/tesis/disertasi)D. Pengembangan ProfesiInput
33.Menyusun Dokumen yang di publikasikanD. Pengembangan ProfesiInput
35.JurnalE. Penelitian dan Publikasi IlmiahInput
37.Majalah BidanE. Penelitian dan Publikasi IlmiahInput
39.Mengedit BukuE. Penelitian dan Publikasi IlmiahInput
41.Presentasi hasil penelitianE. Penelitian dan Publikasi IlmiahInput

Buku LOG
Dokumen Persyaratan

Fasilitas permohonan untuk melakukan P2KB ini digunakan sebagai batasan dalam melakukan pencatatan kegiatan P2KB yang dikelompokkan berdasarkan tahun periode selama 5 tahun.

Untuk memulai pencatatan kegiatan P2KB maka permohonan untuk melakukan P2KB ini wajib diisi sesuai dengan data STR terakhir yang berlaku dan selanjutnya akan di setujui oleh Tim Wilayah tempat anda tinggal.

Setiap perubahan permohonan untuk melakukan P2KB akan dievaluasi kembali oleh Tim P2KB wilayah.

Catatan Komisi P2KB
Rangkuman P2KB

  • Anggota mengajukan kegiatan setiap tahunnya untuk dievaluasi oleh Komisi P2KB.
  • Komisi P2KB akan melakukan evaluasi terhadap kegiatan P2KB per tahun yang telah diajukan.
  • Komisi P2KB memberikan hasil evaluasi dan borang penilaian diri serta surat rekomendasi kepada kolegium IBI setelah semua kegiatan dievaluasi dan disetujui.


e-str bidan
e str bidan
e-str analis kesehatan
str bidan adalah
cara cetak e str bidan
str bidan d4
contoh str d3 kebidanan
e-str-e-stra mtki
e-str adalah
e-str-e-stra
e-str gizi
gambar str bidan
e-str tenaga kesehatan
s.st bidan
j.estina
kepanjangan str keb
mtki str bidan
no str bidan
e str online bidan
pendaftaran str bidan
registrasi str bidan
e-str versi 2.0
5 model bisnis e-commerce
persyaratan str bidan
e-str promkes
9 standar kompetensi bidan
9 standar kompetensi bidan beserta contohnya

Post a Comment

0 Comments